Alhamdulillah Islamina kembali hadir untuk para pembaca sekalian. Ini menjadi penanda bahwa Islamina memiliki komitmen yang tinggi dalam mengedukasi masyarakat muslim khususnya, menyebarkan ajaran Islam yang rahmatan lil alamin.
Pada edisi ini, Islamina mengambil tema “Gerakan Radikalisme Pada Musim Politik: Tren Narasi di Media Sosial”. Tema ini dipilih karena gerakan dan paham radikalisme sering kali membonceng perhelatan politik,
baik dengan melibatkan diri ke dalam narasi masing-masing calon ataupun dengan cara yang lain.
Untuk itu, kiranya pembaca dapat membaca hasil kajian yang berjudul mewaspadai gerakan radikalisme pada muslim pemilu. Selain itu, pembaca juga disuguhi dua artikel lain untuk memperkaya perspektif dan wawasan pembaca: Islam: orde lama, orde baru, dan reformasi, serta artikel Waspada ideologi radikalisme kelompok al-Baghy.