Allah mengutus para Nabi dan Rasul tidak lain untuk mengajak kaumnya untuk beriman kepada Allah serta tak menyekutukan-Nya dengan apapun. Hal ini merupakan syarat amal seseorang akan diterima oleh Allah.
Misi untuk menyebarkan ajaran tauhid ini diwarisi oleh para ulama kepada masyarakat nya secara turun temurun dan berlaku sampai hari kiamat.
Salah satu ayat yang tegas dan jelas akan perintah mengesakan diri-Nya serta beribadah tertuju khusus kepada-Nya. Ini bunyi ayatnya
وَمَا أَرْسَلْنَا مِن قَبْلِكَ مِن رَّسُولٍ إِلَّا نُوحِي إِلَيْهِ أَنَّهُ لَا إِلَٰهَ إِلَّا أَنَا فَاعْبُدُونِ (25
Artinya:
Dan Kami tidak mengutus seorang rasulpun sebelum kamu melainkan Kami wahyukan kepadanya: “Bahwasanya tidak ada Tuhan (yang hak) melainkan Aku, maka sembahlah olehmu sekalian akan Aku. (QS. Al Anbiya: 25).
Imam At Thabari menjelaskan ayat tersebut bahwa misi para rasul sebelum Nabi Muhammad memiliki kesamaan misi yaitu menyebarkan kalimat tauhid atau mengesankan Tuhan dengan memberikan kesaksian bahwa tidak ada Tuhan yang berhak disembah di langit atau di bumi kecuali Allah, walaupun syariat atau aturan-aturan ibadahnya berbeda-beda.
Hal ini di perkuat oleh Imam Al Qurthubi yang mengutip imam Qatadah bahwa semua Nabi diutus oleh Allah untuk mengesakan-Nya (tauhid) walau syariat di kitab Taurat, Injil, Al Qur’an berbeda satu dengan yang lainnya. Semuanya bermuara keapda ajaran Tauhid dan Ikhlas dalam mengamalkan isinya.
Definisi Kalimat Tauhid
Sedangkan Sultan Ulama Imam Izzuddin bin Abdussalam menjelaskan tentang definisi kalimat Tauhid. Ini penjelasannya
ﻛﻠﻤﺔ اﻟﺘﻮﺣﻴﺪ ﺗﺪﻝ ﻋﻠﻰ اﻟﺘﻜﻠﻴﻒ ﺑﺎﻟﻮاﺟﺐ ﻭاﻟﺤﺮاﻡ ﺇﺫ ﻣﻌﻨﺎﻩ ﻻﻣﻌﺒﻮﺩ ﺑﺤﻖ ﺇﻻ اﻟﻠﻪ ﻭاﻟﻌﺒﺎﺩﺓ ﻫﻲ اﻟﻄﺎﻋﺔ ﻣﻊ ﻏﺎﻳﺔ اﻟﺬﻝ ﻭاﻟﺨﻀﻮﻉ
Kalimat Tauhid sebagai petunjuk tentang taklif (beban kewajiban yang harus dilakukan oleh orang Islam yang sudah baligh dan berakal) tentang hukum wajib dan haram. Maksudnya tak ada Tuhan yang berhak disembah kecuali Allah. Sedangkan ibadah merupakan ketaatan didasari ketundukan diri kepada-Nya secara totalitas.
Sedangkan menurut Imam Al Mundziri dalam kitab At Targhib wa At Tarhib menjelaskan bahwa kalimat Tauhid merupakan sarana seseorang agar bisa masuk surga serta terhindar dari siksa neraka dengan syarat melakukan kewajiban serta menjauhi segala hal yang terlarang.